Pergilah dan Jadikanlah Semua Bangsa Murid-Ku (Matius 28:16-20)
Tafsiran Alkitab / Dibuat oleh Proyek Teologi Kerja
Pelayanan Yesus di bumi telah berakhir. Matius 28:16-20 menceritakan bagaimana Dia mengutus orang-orang yang mengikuti-Nya:
Sekarang kesebelas murid pergi ke Galilea, ke gunung yang telah Yesus arahkan kepada mereka. Ketika mereka melihat-Nya, mereka menyembah-Nya; tapi ada yang meragukan. Dan Yesus datang dan berkata kepada mereka, “"Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di surga dan di bumi. Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus, dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman.”
Perikop ini sering disebut sebagai Amanat Agung, dan orang-orang Kristen cenderung berfokus pada aspek penginjilannya. Tetapi amanat itu sebenarnya adalah untuk “memuridkan,” bukan hanya untuk “memenangkan orang baru.” Seperti yang telah kita lihat di sepanjang artikel ini, bekerja adalah elemen penting untuk menjadi seorang murid. Memahami pekerjaan kita dalam konteks Ketuhanan Kristus adalah bagian dari pemenuhan Amanat Agung.
Kita sudah diberikan perintah untuk bergerak. Kita harus membawa kabar baik ke semua bangsa, membaptis mereka yang percaya kabar baik, dan mengajar mereka “melakukan segala yang telah Kuperintahkan kepadamu” (Mat. 28:20). Saat kita melihat kembali dua puluh delapan pasal dari Matius ini, kita melihat banyak perintah yang menyentuh kita di tempat kerja. Ajaran-ajaran ini adalah untuk kita dan untuk mereka yang datang setelah kita.