Ayat-ayat Kunci dan Tema-tema dalam Kolose dan Filemon
Bible Commentary / Produced by TOW ProjectAyat | Tema |
Kol. 1:15-17 Dialah gambar Allah yang tidak kelihatan, yang sulung, lebih utama dari segala yang diciptakan, karena di dalam Dialah telah diciptakan segala sesuatu, yang ada di surga dan yang ada di bumi, yang kelihatan dan yang tidak kelihatan, baik singgasana, maupun kerajaan, baik pemerintah, maupun penguasa; segala sesuatu diciptakan oleh Dia dan untuk Dia. Ia ada terlebih dahulu dari segala sesuatu dan segala sesuatu menyatu di dalam Dia. | Yesus menciptakan segala sesuatu dalam dunia. |
Kol. 1:19-20 Karena seluruh kepenuhan Allah berkenan tinggal di dalam Dia, dan melalui Dialah Allah memperdamaikan segala sesuatu dengan diri-Nya, baik yang ada di bumi, maupun yang ada di surga, sesudah Ia mengadakan pendamaian | Yesus datang untuk menebus dunia, termasuk dunia kerja. |
Kol. 1:9-10 Sebab itu, sejak kami mendengarnya, kami tidak henti-hentinya berdoa untuk kamu. Kami meminta, supaya kamu dipenuhi dengan segala hikmat dan pengertian rohani untuk mengetahui kehendak Tuhan, sehingga hidupmu layak di hadapan-Nya serta berkenan kepada-Nya dalam segala hal, dan kamu memberi buah dalam segala pekerjaan yang baik dan bertumbuh dalam pengetahuan tentang Allah. [dengan menyinggung tentang menghasilkan buah dan berkembang biak dalam Kejadian 1:26-28] | Kita bekerja sebagai penyandang gambar dan rupa Allah dalam Kristus. |
Kol. 2:8 Hati-hatilah, supaya jangan ada yang menawan kamu dengan filsafatnya yang kosong dan palsu menurut ajaran turun-temurun dan roh-roh dunia, tetapi tidak menurut Kristus. | Bergantunglah pada kuasa Kristus yang mengubahkan, bukan pada diri sendiri atau tradisi manusia. |
Kol. 3:2-5 Pikirkanlah hal-hal yang di atas, bukan yang di bumi. Sebab kamu telah mati dan hidupmu tersembunyi bersama dengan Kristus di dalam Allah. Apabila Kristus, yang adalah hidup kita, tampak kelak, kamu pun akan tampak bersama dengan Dia dalam kemuliaan. Karena itu, matikanlah dalam dirimu segala sesuatu yang duniawi, yaitu percabulan, kenajisan, hawa nafsu, nafsu jahat dan juga keserakahan, yang sama dengan penyembahan berhala (yang adalah penyembahan berhala). | Jangan mengakomodasi budaya yang bertentangan dengan kehendak Allah. |
Kol. 3:8-10 Tetapi sekarang, buanglah semuanya ini, yaitu marah, geram, kejahatan, fitnah dan kata-kata kotor yang keluar dari mulutmu. Jangan lagi kamu saling mendustai, karena kamu telah menanggalkan manusia lama serta kelakuannya, dan telah mengenakan manusia baru yang terus-menerus diperbarui untuk memperoleh pengetahuan yang benar menurut gambar Penciptanya. | Bebaskan diri Anda dari keserakahan, amarah, kebohongan, dan gosip di tempat kerja. |
Kol. 3:12 Karena itu, sebagai orang-orang pilihan Allah yang dikuduskan dan dikasihi-Nya, kenakanlah belas kasihan, kemurahan, kerendahan hati, kelemahlembutan dan kesabaran. | Bekerjalah memberi manfaat bagi sesama. |
Kol. 3:13 Sabarlah kamu seorang terhadap yang lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain; sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu, perbuatlah juga demikian. | Bersabarlah satu sama lain. |
Kol. 3:17, 23 Dan segala sesuatu yang kamu lakukan dengan perkataan atau perbuatan, lakukanlah semuanya itu dalam nama Tuhan Yesus, sambil mengucap syukur melalui Dia kepada Allah, Bapa kita. ... Apa pun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia. | Bekerjalah seperti untuk Tuhan, dan bukan hanya untuk manusia. |
Kol. 3:22 Slaves, obey your earthly masters in everything, not only while being watched and in order to please them, but wholeheartedly, fearing the Lord. | Subordinates must do their work with obedience and sincerity. |
Kol. 4:1 Hai tuan-tuan, berlakulah adil dan jujur terhadap hambamu; ingatlah, kamu juga mempunyai tuan di surga. | Atasan harus melakukan apa yang benar dan adil bagi para pekerja, bukan hanya apa yang dapat diterima secara hukum atau budaya. |