Dialog dengan Elihu (Ayub 32-37)
Tafsiran Alkitab / Dibuat oleh Proyek Teologi Kerja
Di bagian ini, seorang pemuda bernama Elihu memasuki percakapan. Dialognya dengan Ayub sejajar dengan percakapan antara Ayub dan sahabat-sahabatnya di Ayub 4-27. Menurut Elihu, hal yang baru adalah ia terinspirasi untuk berbicara hikmat yang tidak dimiliki sahabat-sahabat Ayub yang lainnya. “Seorang yang pengetahuannya sempurna menghadapi engkau,” katanya (Ayub 36:4). Elihu juga mencela sahabat-sahabat Ayub itu karena mereka tidak dapat mengalahkan Ayub (Ayub 32:5,15). Mengingat kesombongannya, dan mengingat bahwa semakin mantap sahabat-sahabat Ayub berbicara menentang Ayub, semakin tidak akurat tuduhan-tuduhan mereka, kita tidak bisa mengharapkan banyak hikmat dari Elihu. Ia kebanyakan hanya mengulangi argumen-argumen yang sudah dikemukakan sebelumnya. Agendanya sama dengan rekan-rekannya, yaitu pertama-tama meyakinkan Ayub bahwa ia telah melakukan sesuatu yang pantas menerima hukuman ini, dan kemudian mendorong Ayub untuk bertobat agar menerima pemulihan berkat-berkat dari Allah (Ayub 36:10-11). Ia memang memperkenalkan satu prinsip baru terkait pekerjaan, yaitu bahwa menerima suap itu salah (Ayub 36:18). Pernyataan ini benar, yang dibahas lebih dalam di bagian lain Kitab Suci, tetapi diterapkan secara salah sebagai tuduhan yang tidak benar terhadap Ayub.
Daftar Isi
-
Theology of Work Bible Commentary: Old Testament
- Kejadian 1-11 dan Pekerjaan
- Kejadian 12-50 dan Pekerjaan
- Kitab Keluaran dan Kerja
- Kitab Imamat dan Kerja
- Kitab Ulangan dan Kerja
- Yosua, Hakim-hakim dan Pekerjaan
- Kitab Samuel, Raja-raja & Tawarikh dan Pekerjaan
- Kitab Ezra, Nehemia & Ester dan Pekerjaan
- Ayub dan Kerja
- Mazmur dan Pekerjaan
- Yeremia & Ratapan dan Pekerjaan
- Daniel dan Pekerjaan
Alkitab
Artikel Topik Utama
Hak Cipta
Kontributor: Timothy Johnson
Diadopsi oleh Dewan Proyek Teologi Kerja April 28, 2011. Rev. June 28, 2011..
Gambar oleh
Used under license from Veer
.
Digunakan dengan izin.
Pengarang: Proyek Teologi Kerja
Bahan-bahan daring yang dibuat oleh Proyek Teologi Kerja dibawah lisensi dari Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Berdasarkan karya di www.theologyofwork.org
Anda bebas untuk membagikan (menyalin, mendistribusikan, dan mengirimkan karya ini), serta menggubah (mengadaptasi karya ini) untuk keperluan non-komersial saja, dengan syarat Anda harus mencantumkan bahwa karya tersebut bersumber dari the Theology of Work Project, Inc. (Proyek Teologi Kerja), tetapi tidak diperbolehkan menyatakan atau mengindikasikan bahwa the Theology of Work Project, Inc. merekomendasikan Anda atau metode Anda dalam menggunakan bahan-bahan tersebut.
© 2011 by the Theology of Work Project, Inc.
Alkitab Terjemahan Baru Edisi Kedua (TB2) © 2025 Lembaga Alkitab Indonesia
