Yakub Mendapatkan Kekayaannya (Kejadian 30-31)
Tafsiran Alkitab / Dibuat oleh Proyek Teologi Kerja
Melarikan diri dari Esau, Yakub akhirnya tinggal di peternakan keluarga milik Laban, saudara laki-laki ibunya. Yakub bekerja untuk Laban selama dua puluh satu tahun yang penuh frustrasi, karena selama itu Laban berulang kali tidak menepati janjinya. Meski demikian, Yakub berhasil menikahi kedua putri Laban dan memulai rumah tangganya sendiri. Yakub ingin pulang ke rumahnya, tetapi Laban meyakinkan ia untuk tetap tinggal dan bekerja dengan janji bahwa Yakub dapat menentukan upahnya sendiri (Kej. 30:28). Jelas bahwa Yakub telah menjadi seorang pekerja yang baik, dan Laban diberkati melalui hubungannya dengan Yakub.
Selama ia bekerja, Yakub mempelajari cara membuat ternak berkembang biak, dan ia memakai ilmunya itu untuk membalas Laban. Melalui teknik mengembangbiakkan ternaknya, ia berhasil mengambil alih sejumlah besar kekayaan dari Laban, sampai-sampai para putra Laban mengeluh bahwa “Yakub telah mengambil semua harta milik ayah kita dan dari harta milik ayah kitalah ia mengumpulkan seluruh kekayaannya.” (Kej. 31:1-2). Yakub memperhatikan bahwa sikap Laban kepadanya tidak lagi seperti yang sudah-sudah. Namun, Yakub mengklaim bahwa kekayaannya itu adalah anugerah Allah, dengan berkata, “Seandainya Allah ayahku, Allah Abraham dan Yang Disegani oleh Ishak tidak menyertai aku, tentulah sekarang engkau membiarkan aku pergi dengan tangan hampa.” (Kej. 31:42).
Yakub merasa bahwa ia telah diperlakukan tidak adil oleh Laban. Memakai caranya sendiri untuk merespons perbuatan Laban, membuatnya memiliki musuh baru, mirip dengan cara ia mengeksploitasi Esau. Ini adalah pola yang berulang dalam kehidupan Yakub. Sekalipun tampaknya adil dan sepertinya ia mengembalikan pujian kepada Allah, jelas bahwa ini adalah akal liciknya sendiri. Kita tidak melihat integrasi iman Yakub dengan pekerjaannya pada titik ini, dan menarik bahwa ketika penulis kitab Ibrani mencatat Yakub sebagai seorang saksi iman, penulis hanya menyebutkan apa yang ia lakukan pada akhir hidupnya (Ibr. 11:21).
Daftar Isi
-
Theology of Work Bible Commentary: Old Testament
- Kejadian 1-11 dan Pekerjaan
- Kejadian 12-50 dan Pekerjaan
- Yakub (Kejadian 25:19-49:33)
- Yakub Mendapatkan Kekayaannya (Kejadian 30-31)
- Kitab Keluaran dan Kerja
- Kitab Imamat dan Kerja
- Kitab Ulangan dan Kerja
- Yosua, Hakim-hakim dan Pekerjaan
- Kitab Samuel, Raja-raja & Tawarikh dan Pekerjaan
- Kitab Ezra, Nehemia & Ester dan Pekerjaan
- Ayub dan Kerja
- Mazmur dan Pekerjaan
- Yeremia & Ratapan dan Pekerjaan
- Daniel dan Pekerjaan
Alkitab
Hak Cipta
Kontributor: Bob Stallman
Diadopsi oleh Dewan Proyek Teologi Kerja July 1, 2013.
Pengarang: Proyek Teologi Kerja
Bahan-bahan daring yang dibuat oleh Proyek Teologi Kerja dibawah lisensi dari Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Berdasarkan karya di www.theologyofwork.org
Anda bebas untuk membagikan (menyalin, mendistribusikan, dan mengirimkan karya ini), serta menggubah (mengadaptasi karya ini) untuk keperluan non-komersial saja, dengan syarat Anda harus mencantumkan bahwa karya tersebut bersumber dari the Theology of Work Project, Inc. (Proyek Teologi Kerja), tetapi tidak diperbolehkan menyatakan atau mengindikasikan bahwa the Theology of Work Project, Inc. merekomendasikan Anda atau metode Anda dalam menggunakan bahan-bahan tersebut.
© 2013 by the Theology of Work Project, Inc.
Alkitab Terjemahan Baru Edisi Kedua (TB2) © 2025 Lembaga Alkitab Indonesia
