Kesenangan (Pengkhotbah 2:1-11)
Tafsiran Alkitab / Dibuat oleh Proyek Teologi Kerja.jpg)
Selanjutnya ia berkata pada dirinya sendiri, “Baiklah, aku hendak mencoba kegirangan. Nikmati kesenangan!” (Pengkhotbah 2:1). Ia mengumpulkan kekayaan, rumah, taman, alkohol, pelayan (budak), perhiasan, hiburan, dan akses langsung kepada kesenangan seksual. “Aku tidak merintangi mataku dari apa pun yang dikehendakinya, dan aku tidak menahan hatiku dari sukacita apa pun” (Pengkhotbah 2:10a).
Berbeda dengan pencapaian, ia menemukan nilai/makna tertentu dalam mencari kesenangan. “Hatiku bersukacita atas segala jerih payahku. Itulah buah segala jerih payahku” (Pengkhotbah 2:10b). Segala pencapaiannya ternyata tidak ada yang baru, tetapi kesenangan-kesenangannya setidaknya menyenangkan. Tampaknya pekerjaan yang dilakukan sebagai sarana mencapai tujuan—dalam hal ini kesenangan—lebih memuaskan daripada pekerjaan yang dilakukan sebagai obsesi. Seperti kata pepatah, tanpa perlu memiliki “banyak selir” pun (Pengkhotbah 2:8), para pekerja masa kini bisa mengambil waktu untuk menikmati keharuman bunga mawar. Jika kita berhenti bekerja untuk mencapai tujuan yang lebih dari sekadar bekerja, jika kita tidak bisa lagi menikmati hasil kerja kita, maka kita telah menjadi budak pekerjaan, bukan tuannya.
Meskipun demikian, berjerih lelah untuk mendapatkan kesenangan semata pada akhirnya juga tidak memuaskan. Bagian ini diakhiri dengan penilaian bahwa, lagi-lagi “semua itu kesia-siaan dan usaha menjaring angin; tidak ada yang bermakna di bawah matahari” (Pengkhotbah 2:11).
Daftar Isi
-
Theology of Work Bible Commentary: Old Testament
- Kejadian 1-11 dan Pekerjaan
- Kejadian 12-50 dan Pekerjaan
- Kitab Keluaran dan Kerja
- Kitab Imamat dan Kerja
- Kitab Ulangan dan Kerja
- Yosua, Hakim-hakim dan Pekerjaan
- Kitab Samuel, Raja-raja & Tawarikh dan Pekerjaan
- Kitab Ezra, Nehemia & Ester dan Pekerjaan
- Ayub dan Kerja
- Mazmur dan Pekerjaan
- Yeremia & Ratapan dan Pekerjaan
- Daniel dan Pekerjaan
Alkitab
Artikel Topik Utama
Hak Cipta
Kontributor: Duane Garrett
Diadopsi oleh Dewan Proyek Teologi Kerja July 14, 2011.
Gambar oleh
Used under license from Veer
.
Digunakan dengan izin.
Pengarang: Proyek Teologi Kerja
Bahan-bahan daring yang dibuat oleh Proyek Teologi Kerja dibawah lisensi dari Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Berdasarkan karya di www.theologyofwork.org
Anda bebas untuk membagikan (menyalin, mendistribusikan, dan mengirimkan karya ini), serta menggubah (mengadaptasi karya ini) untuk keperluan non-komersial saja, dengan syarat Anda harus mencantumkan bahwa karya tersebut bersumber dari the Theology of Work Project, Inc. (Proyek Teologi Kerja), tetapi tidak diperbolehkan menyatakan atau mengindikasikan bahwa the Theology of Work Project, Inc. merekomendasikan Anda atau metode Anda dalam menggunakan bahan-bahan tersebut.
© 2011 by the Theology of Work Project, Inc.
Alkitab Terjemahan Baru Edisi Kedua (TB2) © 2025 Lembaga Alkitab Indonesia
