Bootstrap

Sukacita (Kidung Agung 8:6-14)

Tafsiran Alkitab / Dibuat oleh Proyek Teologi Kerja
Joy songofsongs

Cinta itu suci dan sesuatu yang harus dilindungi. Cinta tak dapat dibeli (Kidung Agung 8:7). Si wanita mengumpamakan kehidupan cintanya bersama suaminya bagaikan merawat kebun anggur (Kidung Agung 8:12), dan menegaskan bahwa meskipun Salomo mempunyai banyak sekali kebun anggur yang dirawat oleh para pekerjanya (Kidung Agung 8:11), sukacitanya adalah dengan merawat keluarganya sendiri. Kebahagiaan tidak terdiri dari kekayaan atau karena ada orang-orang lain yang melakukan pekerjaan Anda untuk Anda; tetapi kebahagiaan itu ada dalam bekerja untuk kebaikan orang-orang yang Anda kasihi. Oleh karena itu, cinta tidak hanya terdiri dari mengungkapkan perasaan, tetapi juga dengan melakukan tindakan-tindakan cinta.