Kesimpulan Kitab Yesaya
Tafsiran Alkitab / Dibuat oleh Proyek Teologi Kerja
Sebagai orang-orang Kristen yang hidup dalam masa di mana ada ketegangan antara peresmian kerajaan Allah dan penggenapannya yang akan datang, kenikmatan yang kita rasakan dari pekerjaan maupun buah dari pekerjaan kita sehingga kita memuliakan Allah, merupakan pertanda akan datangnya hari di mana ketegangan itu akan disingkirkan. Dapat dikatakan seperti ini: ketika orang-orang Kristen menikmati pekerjaan mereka dan buah yang dihasilkannya lalu memuji kemuliaan Allah, mereka mencicipi sedikit surga di muka bumi. Ketika semua sudah diperbaiki dan langit dan bumi kembali menjadi seperti yang dimaksudkan pada saat diciptakan, pekerjaan tidak akan berhenti. Pekerjaan itu akan terus berlanjut dan akan menjadi sukacita yang besar bagi mereka yang terlibat di dalamnya, karena sengatan Kejatuhan (dalam dosa) telah disingkirkan secara permanen dan tidak dapat muncul kembali.
Bekerja dan menikmati hasil dari kerja keras, adalah karunia-karunia Allah yang patut dinikmati dan dibagikan kepada orang lain. Dengan menggunakan karunia-karunia ini, kita dapat berkontribusi pada perkembangan dan meringankan penderitaan umat manusia. Nubuat Yesaya memberikan gambaran indah tentang fakta bahwa bahkan dalam pekerjaan yang kita lakukan dari Senin hingga Jumat, kita harus memenuhi perintah Allah untuk mengasihi-Nya Allah dan mengasihi sesama kita (bandingkan Matius 22:33-40). Bagi Allah, kita tidak dapat mengasihi-Nya tanpa mengasihi sesama. Ketika kita melakukan pekerjaan kita dengan sudut pandang kasih karunia yang telah dimungkinkan melalui karya pengampunan dan pemulihan Yesus Kristus, sukacita kita akan menjadi penuh. Sebaliknya, pekerjaan menjadi fokus yang diselewengkan demi kemegahan diri sendiri dengan cara mengorbankan martabat bawahan kita dan menindas orang-orang yang miskin dan terpinggirkan, kata-kata keras dalam nubuat Yesaya akan menegur kita: "Bukan ini puasa yang Kukehendai." Ketika pekerjaan dinikmati dalam konteks mengasihi Allah dan sesama manusia, secuplik langit yang baru dan bumi yang baru, akan terasa di sini dan saat ini.
Daftar Isi
-
Theology of Work Bible Commentary: Old Testament
- Kejadian 1-11 dan Pekerjaan
- Kejadian 12-50 dan Pekerjaan
- Kitab Keluaran dan Kerja
- Kitab Imamat dan Kerja
- Kitab Ulangan dan Kerja
- Yosua, Hakim-hakim dan Pekerjaan
- Kitab Samuel, Raja-raja & Tawarikh dan Pekerjaan
- Kitab Ezra, Nehemia & Ester dan Pekerjaan
- Ayub dan Kerja
- Mazmur dan Pekerjaan
- Yesaya dan Pekerjaan
- Kesimpulan Kitab Yesaya
- Yeremia & Ratapan dan Pekerjaan
- Daniel dan Pekerjaan
Alkitab
Hak Cipta
Kontributor: Mark S. Gignilliat and Alice Mathews
Diadopsi oleh Dewan Proyek Teologi Kerja Dec. 14, 2010. Rev. ed., Jan. 7, 2011.
Gambar oleh
Used under license from Veer
.
Digunakan dengan izin.
Pengarang: Proyek Teologi Kerja
Bahan-bahan daring yang dibuat oleh Proyek Teologi Kerja dibawah lisensi dari Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Berdasarkan karya di www.theologyofwork.org
Anda bebas untuk membagikan (menyalin, mendistribusikan, dan mengirimkan karya ini), serta menggubah (mengadaptasi karya ini) untuk keperluan non-komersial saja, dengan syarat Anda harus mencantumkan bahwa karya tersebut bersumber dari the Theology of Work Project, Inc. (Proyek Teologi Kerja), tetapi tidak diperbolehkan menyatakan atau mengindikasikan bahwa the Theology of Work Project, Inc. merekomendasikan Anda atau metode Anda dalam menggunakan bahan-bahan tersebut.
© 2010 by the Theology of Work Project, Inc.
Alkitab Terjemahan Baru Edisi Kedua (TB2) © 2025 Lembaga Alkitab Indonesia
